Cara Menghapus Pesan BBM Salah Kirim di Android dan iOS
Tekno – Anda pengguna BBM Android maupun iOS pemula? Bagaimana jika Anda salah mengirimkan pesan ke kontak BBM lain? Tentu saja hal itu jangan sampai terjadi. Berikut ini cara bagaimana Anda dapat menghapus pesan yang terlanjur terkirim tersebut sebelum terbaca oleh penerimanya.
Cara ini bisa dilakukan selama pesan tersebut masih delivered, artinya pesan tersebut belum dibaca dan dalam report yang kamu terima belum muncul huruf R. Bagaimana caranya? Mudah saja, kamu tinggal mengikuti langkah-langkah ini.
- Selama pesan belum terbaca atau status pesan masih D (Delivered), kembalikan menu ke daftar contact BBM kamu, pilih nama contact yang salah tadi.
- Tap dan tahan nama contact tersebut hingga muncul beberapa opsi, lalu pilih opsi delete.
- Pilih kembali tombol delete pada pop-up window yang muncul.
- Lalu ketika kamu memilih delete, otomatis contact tersebut akan terhapus. Secara otomatis, nama kamu dalam contact orang tersebut pun hilang.
- Selanjutnya, kamu tinggal menambahkan contact orang tersebut kembali via PIN, email, sms atau barcode.
- Setelah contact BBM ditambahkan, sudah pasti chat history kamu pun akan hilang dan pesanmu yang terkirim tadi tidak dapat dibaca oleh si penerima yang salah tersebut.
Dengan sedikit cara di atas, sekarang Anda bisa mencegah orang lain membaca pesan BBM yang salah terkirim tadi. Semoga bermanfaat!
0 komentar:
Posting Komentar