Pengunjung

MSI GT60, Laptop Gaming Layar Canggih Seharga Rp 26 Jutaan



Tekno – Pihak MSI baru-baru ini dikabarkan telah memperkenalkan laptop gaming terbarunya yang hadir dengan kualitas layar paling canggih, yakni laptop bernama MSI GT60.


MSI GT60, Laptop Gaming Layar Canggih Seharga Rp 26 Jutaan


Dilansir Pocket-Line, Kamis (5/12/2013), laptop gaming tercanggih besutan produsen komputer asal Taiwan ini memiliki resolusi layar 2.880 x 1620 piksel, setara dengan teknologi layar Ultra HD.


Resolusi laptop gaming kebanyakan saat ini adalah 1.080 piksel. Karenanya pihak MSI berani mengklaim dirinya menjadi produsen laptop gaming pertama dengan kualitas resolusi paling tinggi. Bahkan, MSI juga mengklaim, jika kebanyakan laptop gaming memiliki bodi yang tebal serta bobot berat, laptop keluar terbarunya ini didesain lebih ramping.


Laptop MSI GT60 ini ditenagai oleh prosesor Intel Core i7 dengan kartu grafis NVDIA GeForce GTX 780M. Guna memberikan pengalaman istimewa bagi para gamer, laptop ini juga menggunakan teknologi Killer DoubleShot, lampu penerang untuk keyboard, dan audio dengan speaker yang dilengkapi subwoofer.


Berdasarkan informasi yang beredar, laptop gaming MSI GT60 yang dibekali dengan 1600MHz RAM, 128GB SSD dan 1TB HDD ini dijual di pasaran dengan banderol harga USD2.199 atau sekitar Rp 26 jutaan.










Berita Terkait - Tekno



  • Toshiba Qosmio X75, Laptop Untuk Gamer Harga Rp 15,7 jutaToshiba Qosmio X75, Laptop Untuk Gamer Harga Rp 15,7 juta

  • MSI GT60 20D-026US Laptop Yang Didesain Untuk Pecinta GameMSI GT60 20D-026US Laptop Yang Didesain Untuk Pecinta Game

  • Gigabyte Luncurkan Ultrabook Seri P35K dan P34GGigabyte Luncurkan Ultrabook Seri P35K dan P34G

  • Gigabyte P27K, Notebook Untuk Para Gamer!Gigabyte P27K, Notebook Untuk Para Gamer!





0 komentar:

Posting Komentar