Pengunjung

Xiaomi Mi3 akan Diluncurkan dengan Mengusung Prosesor Snapdragon 800



Tekno – Sebelumnya beredar kabar bahwa Xiaomi Mi3 akan tersedia dalam dua versi yakni dengan prosesor Tegra 4 dan Snapdragon 800. Setelah perangkat yang dilengkapi dengan prosesor Tegra 4 beredar di pasar gafget China, terkini Xiaomi Mi3 versi Snapdragon 800 kabarnya juga akan segera menyusul.


Sebagaimana dilansir PhoneArena, Jumat (8/11/2013) yang menyebutkan bahwa varian terbaru Xiaomi Mi3 akan segera meluncur dengan prosesor Snapdragon 800 quad-core 2,2 GHz besutan Qualcomm.


Xiaomi Mi3 akan Diluncurkan dengan Mengusung Prosesor Snapdragon 800


Selain itu, smartphone Xiaomi Mi3 ini nantinya juga akan dilengkapi dengan layar 5 inci dengan resolusi 1080 x 1920 piksel, serta dilengkapi dengan memori RAM seluas 2GB, dan memori internal dalam dua pilihan, yakni 16 dan 64GB


Ponsel cerdas Xiaomi Mi3 yang berjalan pada sistem operasi Android 4.2.1 Jelly Bean (atau mungkin Android Jelly Bean 4.2 build) ini akan dibenami dengan kamera belakang yang memiliki sensor 13MP dengan dual-LED flash, serta kamera depan dengan sensor 2MP, serta dukunagn baterai berdaya 3050 mAh.


Kabarnya, Xiaomi Mi3 varian Snapdragon 800 ini akan mulai di pasarkan Desember mendatang di pasar gadget China. Belum diketahui apakah perangkat ini akan diluncurkan secara global.










Berita Terkait - Tekno



  • Inilah Spesifikasi Smartphone Xiaomi Mi3Inilah Spesifikasi Smartphone Xiaomi Mi3

  • Smartphone Xiaomi Mi3 akan Tersedia dalam Dua Versi, Snapdragon 800 dan Tegra 4Smartphone Xiaomi Mi3 akan Tersedia dalam Dua Versi, Snapdragon 800 dan Tegra 4

  • Xiaomi Mi3 Tersedia Dipasaran 15 Oktober, Harga Mulai Rp 3,6 JutaanXiaomi Mi3 Tersedia Dipasaran 15 Oktober, Harga Mulai Rp 3,6 Jutaan

  • Harga Xiaomi Mi3 Dibanderol 3,6 JutaHarga Xiaomi Mi3 Dibanderol 3,6 Juta





0 komentar:

Posting Komentar