Pengunjung

Beberapa Jenis Ponsel Nokia Dual SIM Card

Ponsel Nokia dual SIM - Tidak hanya terjadi pada vendor lokal, ternyata Nokia pun ikut bersaing memproduksi ponsel dual SIM. Tercatat ada beberapa ponel dual SIM Nokia yang telah beredar di pasaran, mulai dari model candy bar hingga ponsel dengan model sliding. Berikut ulasan tentang beberapa ponsel Nokia dual SIM, mudah-mudahan bisa menambah referensi Anda sebelum membeli ponsel Nokia dual SIM.


Nokia 101

Nokia memperkenalkan Nokia 101 sebagai ponsel dual SIM. Ponsel ini dibandrol dengan harga sekitar €25. Nokia 101 juga dilengkapi fitur menarik seperti MP3 Player, FM Radio, memori eksternal (microSD) hingga 16 Gb, permainan & 3.5 mm konektor AV.



Nokia C2-03 & Nokia C2-06

Kedua ponsel ini dibandrol dengan harga 1jt-an dan dikeluarkan secara bersamaan. Ponsel kembar ini memiliki spesifikasi yang hampir mirip, yaitu layar touchscreen, kamera 2 megapixel & disematkan baterai berkapasitas 1020 mAh (BL-5C). Perbedaannya mungkin hanya terlihat mencolok pada lapisan glossy yang menempel pada Nokia C2-06.


 

Nokia X1-01

Sama halnya dengan Nokia 101, ponsel ini juga dibandrol dengan harga murah, kurang dari Rp 400ribu-an. Selain fitur dual SIM, ponsel ini juga memiliki fitur MP3 Player, radio FM, permainan, bluetooth v2.1 & microUSB v2.0.


Nokia X2-02

Ponsel ini adalah ponsel low end yang diperkenalkan pada akhir tahun 2011. Nokia membandrol X2-02 dengan harga yang terjangkau, yaitu sekitar Rp 800ribu-an. Selain memiliki slot SIM ganda ponsel ini juga memiliki fasilitas multimedia yang cukup mumpuni seperti kamera 2 megapixel, audio player, video player & radio FM. Ponsel ini juga mendukung memori eksternal jenis microSD hingga 32 Gb.

0 komentar:

Posting Komentar