Pengunjung

Nokia Luncurkan Lumia Windows Phone 8 Terbaru Bulan September


Raksasa telekomunikasi Finlandia, Nokia, dikabarkan akan meluncurkan produk terbaru berbasis Windows Phone 8 terbaru bulan depan bekerja sama langsung dengan Microsoft.

Acara tersebut akan diadakan 5 September di New York, Amerika Serikat, dengan perkenalan Lumia dan logo Windows Phone 8.

Setelah mengkonfirmasi acara itu, Wakil Presiden Eksekutif Penjualan dan Pemasaran Nokia Chris Weber mengatakan di jejaring sosial Twitter bahwa pihaknya akan berada di jalur rivalitas dengan produk-produk Samsung.

Dia menulis, "Camkan Samsung, Lumia generasi berikutnya akan hadir."

Seperti diketahui Microsoft telah meluncurkan Windows Phone 8 Juni lalu, di mana sistem operasinya terus dibuat laiknya Windows 8 versi komputer PC.

Sementara itu, Nokia akan memangkas harga smartphone Lumia 900 tak lama setelah OS generasi berikutnya diturunkan.

0 komentar:

Posting Komentar