Pengunjung

Windows 8.1 Diluncurkan Bulan Oktober ?


Tekno – Perusahaan raksasa Microsoft sepertinya akan menunda peluncuran sistem operasi terbarunya yaitu Windows 8.1. Sebelumnya santer beredar bahwa sistem operasi terbaru buatan Microsoft ini akan dirilis pada akhir bulan Agustus ini, namun rumor terbaru menyebutkan bahwa waktu rilis akan mundur hingga dua bulan ke depan, sekitar bulan Oktober.


Windows 8.1 Diluncurkan Bulan Oktober


Pengunduran jadwal perilisan Windows 8.1 ini dikarenakan masih ditemukan bug baru yang mengganggu kinerja dari sistem operasi ini, namun seperti TeknoFlas kutip dari Engadget, Rabu (15/08/2013), Microsoft bakal tetap melempar Windows 8.1 versi RTM (Release To Manufacture) ke kalangan OEM pada akhir bulan ini. Alasannya, untuk membantu proses finalisasi Windows 8.1 sebelum akhirnya diluncurkan dan menemukan bug baru yang mungkin masih tersembunyi.


Banyak kalangan masyarakat yang memprotes saat menggunakan Windows 8.0 karena hilangnya tombol start menu, menanggapi respond dari pengguna, Microsoft mengembalikan tombol start menu ketempat semula di sistem operasi Windows 8.1.






Berita Terkait - Tekno



  • PC Berbasis Windows 8.1 Akan Diproduksi Massal Agustus 2013PC Berbasis Windows 8.1 Akan Diproduksi Massal Agustus 2013

  • Tombol Start Menu akhirnya “Kembali Pulang” di Windows 8.1Tombol Start Menu akhirnya “Kembali Pulang” di Windows 8.1

  • Inilah Tampilan Windows 8.1Inilah Tampilan Windows 8.1

  • Update Aplikasi Youtube di Android Telah TersediaUpdate Aplikasi Youtube di Android Telah Tersedia





0 komentar:

Posting Komentar